
Terpisah 10 Tahun, Bertemu Ayah Lewat Pesanan Ojek Online
Dream - Pengguna jasa ojek online kerap mengalami pengalaman lucu dan menjengkelkan bersama driver yang dipesannya. Ada yang bertemu mantan pacar hingga menemukan gebetan baru.
Namun berbeda dengan pengalaman yang dibagikan Dewi Salma Zuhara. Ceritanya jauh dari hal lucu apalagi menjengkelkan. Justru perasaan haru yang muncul.
Kisah Salma dimulai saat dia memesan ojek online lewat sebuah penyedia aplikasi transportasi online. Pesanan pun diterima oleh seorang pengendara ojek.
Setelah sempat menunggu, alangkah terkejutnya Salma saat seorang sopir ojek online datang menghampirinya. Pria itu ternyata sang ayah kandung yang telah terpisah sekian tahun.
Cewek berhijab ini mengunggah kejadian mengharukan itu di Instastory miliknya. Dia mengunggah fotonya yang sedang mengenakan hijab putih bersama seorang pria yang mengenakan jaket Grab.
Cewek berusia 17 tahun ini menambahkan caption yang membuat warganet terbawa perasaan. Sehingga kisahnya menjadi viral hanya dan dibagikan ratusan kali hanya dalam waktu singkat.

" Order grab, dapetnya papahku sendiri. Aku baru tau ternyata papahku sekarang kerja Grab," tulis Salma di Instastory-nya."
Salma memang pantas terkejut. Sang ayah selama ini ternyata....
Pemilik akun Instagram @salmazuharaa ramai menjadi bahan perbincangan warganet usai tak sengaja bertemu sang ayah setelah memesan ojek online. Kisahnya yang langka menjadi viral dan membuat warganet terharu.
Salma dipertemukan dengan ayahnya setelah 10 tahun melewatkan momen bersama. Tanpa sengaja, orderan ojek online Salma diterima oleh ayah kandungnya sendiri.
Usai kisahnya menjadi viral, siswi SMA itu menyampaikan pesan yang begitu menyentuh. Dia ingin menguatkan mereka yang bernasib sama, agar tetap tabah dalam menjalani hidup.
"Halo Assalamu'alaikum semuanya. Pertama, saya ingin, mengucapkan terimakasih sebesar besarnya kepada kalian semua yg sudah mendukung saya, memberi saya motifasi, dan mendoakan keluarga saya. Dititik ini, saya sadar bahwa saya tidak sendirian. Banyak kawan broken home lain yang juga berbagi kisahnya kepada saya," tulis Salma di akun Instagramnya
.
Salma juga berharap meski tumbuh di keluarga broken home, anak-anak yang memiliki nasib sama tetap harus berjuang dan bersyukur. Dia memberikan semangat kepada anak-anak korban perceraian orangtua agar selalu kuat dalam menjalani cobaan.
"Saya berpesan untuk semua anak broken home, jangan putus asa karena mimpi buruk masa lalu. Kita adalah anak-anak beruntung dari ribuan anak manusia lainnya,kita berbeda, kita jauh lebih kuat, kita pernah merasakan patah hati terhebat dalam hidup kita, tapi jangan jadikan itu sbg hambatan untuk mnjd lebih hebat," tulis Salma.
Lebih lanjut, Salma juga berpesan agar berbuat yang terbaik demi orangtua. Tidak lupa, dia pun berharap anak-anak yang bernasib sama dengannya untuk tidak putus mendoakan kedua orangtua.
"Untuk semuanya, saya berharap kalian semua bersyukur untuk yang kalian miliki hari ini, karena esok, belum tentu masih menjadi milik kamu. Sebelum kamu kehilangan, dan menyesal. Lakukan yang terbaik untuk orang tua kita. Doakan mereka selalu. Doakan agar selalu dilancarkan segala urusan dunianya. Doakan agar selalu bahagia," tutup Salma.