
Dikutip dari inspiradata, pria asal Pandeglang itu diketahu bernama Asmidin (61). Ia ditangkap karena ketahuan mengemis di beberapa toko. Ia mengaku jika dirinya nekat pergi ke Jakarta dengan angkutan umum dari kampungnya hanya untuk mengemis.
“Sebelumnya saya bekerja sebagai buruh bongkar muat pasir di daerah Pandeglang, tapi sudah satu bulan ini tidak ada kerjaan dan saya bingung harus cari uang ke mana,” tutur Asmidin kepada petugas, sebagaimana dikutip dari detik.com.
Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Barat Surya mengatakan, Asmidin dapat meraup Rp 45 ribu dalam waktu 15 menit. “Itu suatu hal yang fantastis,” ujar Surya.
Kini Asmidin telah dirujuk ke Panti Sosial Bina Insan Bangun Daya 1 Kedoya untuk mendapatkan pembinaan lebih lanjut. Surya sendiri menghimbau agar warga tidak memberi kepada pengemis. “Karena sama saja itu mengajarkan orang menjadi malas,” demikian Surya.
Jumlah yang cukup besar untuk sebuah pekerjaan. Bayangkan saja, dalam satu jam pria itu bisa dapat 180 ribu. Hmmm.. jangan ditiru ya.
sumber : wajibbaca.co